Inilah Tampilan Website Revolusi Mental Jokowi yang Telan Biaya 140 Miliar

7:42 PM

Inilah Tampilan Website Revolusi Mental Jokowi yang Telan Biaya 140 Miliar
Tampilan website Revolusi Mental Jokowi.
Zaman sudah berubah dan masyarakat Indonesia kini sudah banyak yang pintar dan terpelajar. Bahkan saat ini mayoritas penduduk Indonesia sudah mengerti internet dan sosial media.

Dunia internet, website, sosial media dan hal yang sejenisnya bukan lagi merupakan hal yang asing bagi sebagian masyarakat Indonesia. Bahkan banyak masyarakat yang menyampaikan aspirasinya melalui media tersebut.

Misalnya saja baru-baru ini program komunikasi publik bernilai sekitar 140an miliar sudah diluncurkan oleh Kementrian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) pada Senin kemarin.

Program tersebut diwujudkan dalam sebuah website dengan tagline khas ala Jokowi-JK 'Revolusi Mental' dengan alamat website revolusimental.go.id.

Dilansir oleh Merdeka.com, sejak kabar ini merebak, netizen banyak yang penasaran dengan program pemerintah yang katanya selalu pro dengan wong cilik tersebut.

Tapi apalah daya, apa yang mereka dapat ternyata di luar dugaan ekspetasi mereka. Tak sedikit yang kecewa setelah melihat tampilan website revolusi mental tersebut.

Dan parahnya lagi, website seharga 140 miliar Rupiah tersebut dibuat seperti seadanya. Bahkan banyak netizen yang menyebut website tersebut bisa dibuat dengan harga  hanya ratusan ribu Rupiah saja.

Tampilan websitenya memang terkesan murahan. Hosting yang digunakan pun hanya hosting lokal idwebhost.com. Tidak hanya tampilannya saja yang 'buruk rupa', fitur keamanan dari website tersebut pun sangat kurang sehingga banyak netizen yang menyebut website tersebut mudah diretas.

Coba kalau dana 140 miliar Rupiah tersebut digunakan untuk pembangunan sekolah di pedalaman…




Sumber: MajalahBerita

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

- Dilarang komentar dengan menggunakan live link
- Bebas asal sopan.

EmoticonEmoticon